Pena Progamer
News Update
Loading...

Jumat, 04 Oktober 2019

Cara Install Framework Ionic di Windows

Membuat aplikasi mobile dengan Framework Ionic, tentunya kita harus menginstall environtment yang dibutuhkan seperti java, nodejs, dan lain sebagainya sebelum teman-teman menginstall Framework Ionic.
Mari kita ikuti langkah-langkah berikut ini untuk menginstall Ionic di Windows.
Berikut adalah environtment yang dibutuhkan:
  • Java Development Kit
  • NodeJs
  • Cordova
  • Ionic

Step 1, Install Java

Pertama, kita akan install JDK, untuk mendapatkan JDK kalian bisa download di sini.
Pilih sesui Operasi Sistem yang kalian gunakan, disini kita menggunakan Os Windows, maka pilih yang windows jangan lupa sebelum download check radio butten Accept License Agreement.

Install Java Development Kit seperti biasa.






Setelah instalasi selesai, atur Path java caranya buka Control Panel>System Security>System>Advanced System Setting nanti akan muncul jendela System Propertis pada tab Advanced pilih Environment Variables...
Pada System Variables pilih Path lalu pilih Edit pilih New lalu klik Browse.. cari instalasi Java, biasanya ada di "C:\Program Files\Java\jdk12\bin".

Setelah menambahkan Java ke Path, kita verifikasi apakah java sudah terinstall dengan baik apa belum.
Caranya buka Command Prompt atau CMD ketik java -version hasilnya seperti ini:


Step 2,  Install NodeJS

Setelah kita install Java Development Kit, sekarang kita install NodeJs kalian bisa download NodeJs disini sesuaikan Operasi Sistem teman-teman.
Install NodeJs seperti biasa.




Setelah selesai menginstall NodeJs kita verifikasi dulu, caranya seperti step sebelumnya, untuk cek NodeJs bisa dengan node -v dan NPM atau Node Package Manager dengan perintah npm -v, kira-kira hasilnya akan seperti dibawah ini:


Step 3, Install Cordova dan Ionic

Terkahir kita akan meng-install Ionic dan Cordova, pada bagian ini sangat mudah, karena hanya menjalankan 1 perintah pada CMD dan tunggu, lalu selesai. Karena Ionic dan Cordova termasuk package dari Node.JS maka kita akan meng-install-nya menggunakan perintah npm.

Perlu teman-teman ketahui NPM merupakan kependekan dari Node Package Manager yang berfungsi untuk me-manage package pada Node seperti meng-install, menghapus dan meng-update. Dalam kasus ini kita akan meng-install package bernama ionic dan cordova. Gunakan perintah berikut.

npm install -g cordova ionic
Tunggu proses instalasi hingga selesai, kecepatan instalasi tergantu kecepatan internet teman-teman.
Setelah selesai teman-teman bisa memastikan dengan perintah cordova -v dan ionic -v.


Untuk memulai projek kita akan bahas pada artikel selanjutnya, semoga bermanfaat selamat belajar.
Notification
This is just an example, you can fill it later with your own note.
Done